Rabu, 28 Oktober 2009

Kenapa Kacamata Jerapah?

Bukannya Ge Er atau bagaimana, cuman standard orang pasti punya pertanyaan, kenapa blog ini namanya harus kacamata jerapah.
Sebenarnya sih simple dan ini semua berasal dari pandangan saya saja sebagai penulis. dan ini lah alesannya. 
Kacamata


Mau seperti apapun kacamata tetap saja prinsipnya merupakan suatu alat yang digunakan agar pandangan penggunanya lebih baik dalam melihat sesuatu sesuatu, mau itu kacamata gaya, kacamata baca, kacamata renang, kacamata tukang las, sampai kacamata kuda pun memiliki prinsip yang sama, cuman kalo bicara tentang masalah bakal terlihat bagus saat digunakan itu hanya nilai plus dari prinsip utama alat ini.
Dan berikutnya adalah
Jerapah
Jerapah adalah salah satu spesies hewan yang sangat unik, memiliki postur tubuh yang tinggi dengan leher yang panjang hal ini tentu saja membuat jerapah memiliki sudut pandang yang tinggi akan sesuatu yang akan dilihatnya, dia dapat mengantisipasi sesuatu jauh sebelum sesuatu itu menghampiri atau dihampirinya. Lalu jerapah juga bergerak dengan perlahan dan terkesan berhati-hati dalam segala tindak tanduknya seolah memiliki kebijaksanaan yang tinggi dalam dirinya.
Kesimpulan
Nah, jadi kesimpulannya adalah kenapa Kacamata Jerapah? jadi saya mencoba untuk mencari, membahas, mengubek, mencocokkan, dan berpikir akan semua hal yang menarik dengan bijaksana, berhati-hati, bersudut pandang yan khas, seperti filosofi karya sendiri mengenai jerapah agar dapat membantu diri sendiri atau orang lain dalam memandang hal tersebut seperti cara kerjanya kacamata.
Jadi selamat membaca dan semoga bermanfaat



Tidak ada komentar:

Posting Komentar